| Home | Looking for something? Sign In | New here? Sign Up | Log out

Auto Read More

As we know, bloggers have support read more. But still we have to divide the posts that will appear first and which will appear whole. Read more automatic advantage is you no longer need to manually divide the posts read more will work automatically according to the sentence fragment .....

Merubah Kelemahan

Mungkin sebagian besar para pembaca sudah tidak asing lagi dengan istilah “tak ada gading yang tak retak”. Ya, istilah itu sering digunakan masyarakat kita untuk menginformasikan bahwa di dunia ini tidak ada orang yang sempurna, pasti ada kekurangannya. Memang benar .....

Manfaat Bunga Rosela

Umumnya masyarakat mengenal rosela (Hisbiscus sabdariffa L.) sebagai bahan karung goni. Namun kejayaan karung dari serat alam sudah pudar. Dari segi kesehatan, ternyata rosela mempunyai manfaat untuk pencegahan penyakit. Bunga rosela berguna untuk mencegah .....

Stop Kebiasaan Mendengkur

Siapa yang tidurnya mendengkur ? Hampir semua orang tidak akan tahu kalo mendengkur jika sedang tidur. ( ya sedang tidur gimana bisa tahu ya ) . Untuk mengetahui apakah kita mendengkur atau tidak hanya dengan dua cara yaitu : 1. Dengan saksi mata , 2. Direkam [he-he-he].....

Kode Warna Html

Dalam pembuatan suatu web, warna merupakan komponen yang penting untuk menentukan tampilan web anda. Biasanya warna digunakan untuk memodifikasi tampilan background, text, gambar maupun tabel. Script untuk menentukan warna dalam suatu web ditulis mengguna ......

Rahasia SEO - Search Engine Optimization

Memahami Mesin Pencari (Search Engine)
Banyak orang yang mengatakan SEO itu misterius dan sulit, Jadi bagaimana sesungguhnya cara kerja mesin pencari dalam konteks SEO (Search Engine Optimization)?

Crawling frequency adalah nilai yang menyatakan seberapa sering sebuah situs ‘dibaca’ oleh mesin pencari. Frekuensi ini tergantung pada beberapa faktor, tapi ada dua faktor utama yang harus anda perhatikan:
1. Kesegaran/freshness (seberapa sering konten situs diperbarui)
2. Site importance (berapa banyak tautan yang menaut ke situs tersebut)
Kalau anda mendapat tautan dari situs yang sering di-update, sudah bisa dipastikan bahwa tautan ke situs anda akan cepat ditemukan oleh si “laba-laba” dan tentu hasilnya situs anda ter-indeks dengan cepat.

Contoh :
Performancing.com adalah situs populer untuk blogger profesional – diperbarui setiap hari dan memiliki puluhan ribu link yang menaut ke sana dari berbagai situs dan blog lainnya.
Satu saja tautan dari Performancing.com ke situs anda akan membuat robot mesin pencari segera mengetahui keberadaan situs anda.

Contoh lain :
Article directory seperti EzineArticles.com biasanya di-update beberapa kali dalam sehari (dengan banyak artikel baru diunggah setiap harinya) dan punya ribuan tautan masuk (inbound links). Mengirim satu artikel ke direktori seperti itu (dan dilakukan dengan benar) akan membuat situs anda ter-indeks dengan cepat.
Ada banyak software gratis ataupun berbayar yang mempermudah pengiriman artikel ke ratusan article directory di internet. Dengan mengirim artikel, bukan saja anda mendapat tautan berkualitas dari article directory, tapi juga ada kemungkinan situs lain akan mengambil dan memuat artikel anda, yang hasilnya adalah lebih banyak lagi tautan yang ‘menunjuk’ situs anda.

Apa sih yang Google Mau?
Pada Februari 2007, Google digunakan oleh 48,1 persen pencari di seluruh Amerika Serikat – hampir dua kali Yahoo (28,1 persen) dan lebih dari empat kali pemakai MSN (sekarang Bing – 10,5 persen) – Sumber: comScore, Februari 2007 (http://www.comscore.com/press/release.asp?press=1255).

Ya, memang angka yang menunjukkan kuasa ‘the almighty Google‘, angka yang ditampilkan juga menunjukkan bahwa pangsa pasar Google masih berkembang, Yahoo belum bisa mengimbangi, dan MSN semakin merosot. MSN yang kemudian menjadi Bing sekarang ini mulai melakukan berbagai inovasi untuk memperkuat pijakannya di pasar pencarian.

Sepertinya memang tidak heran kenapa Google bisa menguasai pasar sebesar itu. Sejak awal Google menempatkan dirinya ‘murni’ sebagai mesin pencari, Yahoo terlanjur dikenal sebagai portal dan MSN telat ‘ikut balapan’. Positioning dan fokus Google pada pencarian, digabungkan dengan eksistensinya sebagai pionir teknologi pencari (Google pernah menyediakan jasa pencarian untuk Yahoo pada masa-masa awal) membuat Google jauh di depan dan sulit dikejar.

Bagi kita sebagai search marketer, berarti kita harus memperhatikan apa yang dibilang ‘si mbah’ Gugel, khususnya pada apa yang menjadi tujuan Google sebagai mesin pencari.
Bagi Google, ranking berarti perkara menemukan halaman web yang paling relevan (relevance) dengan apa yang dicari, berasal dari sebuah website yang ‘terpercaya’ (trusted) dan dianggap memiliki otoritas (authority) pada subjek yang dicari.
Relevansi (Relevance).

Relevance diukur berdasarkan informasi yang bisa dibaca oleh mesin pencari dari sebuah halaman web. Seperti yang saya jelaskan di artikel ini; Komponen SERP: Search Engine Results Page, setiap halaman web (web page) anda yang dapat dibuka publik bisa berperan sebagai entry point bagi website anda, dan anda bisa (dan harus) meng-optimize situs tersebut supaya tiap halaman menyasar kata kunci (keyword) yang beda namun masih terkait.

Ada beberapa faktor yang digunakan pada halaman web untuk mengukur relevansi, dua yang paling utama adalah tag Title dan “penggunaan” keyword.
Kalau sebuah halaman bicara tentang ‘how to lose weight’ dan pencari menggunakan kata kunci ‘how to build a boat’, maka halaman ini tidak akan dianggap relevan dan tidak akan tercantum pada hasil pencarian. Beda halnya apabila sebuah halaman bicara tentang ‘building your own boat on a budget’, halaman ini bisa dianggap mempunyai tingkat relevansi sedang terhadap query pencarian (search query) sehingga berpeluang muncul pada SERP (Search Engine Results Page).

Aspek relevansi adalah bagian dari on-page SEO, yaitu modifikasi/optimalisasi yang anda lakukan pada halaman-halaman website anda untuk meningkatkan posisi di mesin pencari. Aspek ini fokus pada upaya meningkatkan relevansi atau keterkaitan halaman-halaman situs terhadap kata kunci yang diincar (tenang, on-page SEO akan dikupas juga pada kesempatan lain).

>>> Semoga Bermanfaat <<<

Posted by : Coboy
Source : http://dhany.web.id/

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar